Catat……Kapolda Sulut Soroti Aksi Debt Collector

- Senin, 2 Januari 2023 | 11:22 WIB
apolda Sulawesi Utara Irjen Pol Setyo Budiyanto menyoroti sepak terjang debt collector yang dianggap meresahkan masyarakat.    (tbn)
apolda Sulawesi Utara Irjen Pol Setyo Budiyanto menyoroti sepak terjang debt collector yang dianggap meresahkan masyarakat.   (tbn)

 

PENATIMES.COM– Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol Setyo Budiyanto menyoroti sepak terjang Debt Collector yang dianggap meresahkan masyarakat.

 

Hal tersebut disampaikannya usai bertatap muka dengan beberapa komunitas warga Kota Manado dalam acara Jumat Curhat Manado Bacirita, yang digelar di Cafe K8 Manado.

 

“Sore ini saya bersama beberapa pejabat polda hadiri acara Manado Bacirita, salah satu tujuannya adalah menyerap masukan, saran dan kritikan masyarakat. Beberapa hal menjadi atensi, diantaranya masalah Debt Collector,” kata Irjen Pol Setyo Budiyanto.

 

Ia berharap harapan warga terhadap Debt Collector bisa mendapatkan jalan keluar.“masalah Debt Collector akan kami tindaklanjuti dengan baik dan cepat. Mudah mudahan kami bisa melaksanakan program Manado Bacirita ini dengan kelompok finance yang ada di Kota Manado,” katanya.

 

Menurut Irjen Pol Setyo Budiyanto, pihaknya akan mendengarkan informasi apa saja sehingga dapat mencari solusi terbaik.

 

“Kami akan mendengarkan informasi apa saja sehingga kami bisa memberikan arahan agar mereka tidak melakukan hal yang menjurus ke pidana,” lanjutnya.

 

Terkait toleransi umat beragama di Sulawesi Utara, Kapolda memberikan apresiasi yang sangat baik.“Prinsipnya saya melihat toleransi di Sulawesi Utara sangat luar biasa. Dengan keberagaman yang ada, masyarakat dari luar Manado bisa berbaur bersama melakukan aktifitas. Itu merupakan hal yang positif untuk memajukan Kota Manado, dan mudah-mudahan itu berpengaruh pada perekonomian dan kesejahteraan,” pungkas Irjen Pol Setyo Budiyanto.

 

Halaman:

Editor: Waldy Mokodompit

Tags

Terkini

Restorative Justice, Korban Maafkan Pelaku Pencurian

Kamis, 23 Februari 2023 | 11:34 WIB

Pesan Media Sosial Berakhir di Ranah Hukum

Kamis, 23 Februari 2023 | 11:31 WIB

Knalpot Bising Minta Korban

Kamis, 23 Februari 2023 | 11:26 WIB

Lengkap Sudah Tindak Pidana Dilakukan Residivis Ini

Senin, 20 Februari 2023 | 12:35 WIB

Pria Ini Sandang Dua Profesi Curanmor dan Curanik

Senin, 20 Februari 2023 | 12:33 WIB

Dua Remaja Terlibat Sindikat Curanmor

Senin, 20 Februari 2023 | 12:31 WIB

Nafsu Bawa Bencana, Anak Bawah Umur Jadi Budak Seks

Senin, 20 Februari 2023 | 12:29 WIB

Bubarkan Pesta Miras di Madidir Ure

Senin, 6 Februari 2023 | 13:13 WIB

Anggota Polres Manado Pemegang Senjata Api Diperiksa

Senin, 6 Februari 2023 | 13:11 WIB

Cekcok, Teman Pesta Miras Dicincang Parang

Senin, 6 Februari 2023 | 13:05 WIB

Ajak Anggota Pramuka Jauhkan Narkoba

Senin, 6 Februari 2023 | 13:03 WIB

Pasar Murah di Kantor Kecamatan Modayag

Senin, 6 Februari 2023 | 12:57 WIB

Terpopuler

X